• Travel

Tak Kalah Cantik dengan Luar Negeri, Wisata Gurun Pasir di Indonesia ini Seru Dikunjungi

Tidak perlu jauh-jauh ke negara lain untuk bisa melihat pemandangan eksotis gurun pasir. Karena di negeri sendiri, kamu bisa temukan banyak wisata gurun pasir yang tidak kalah cantiknya. Kamu bisa ajak keluarga atau teman untuk menikmati keindahan wisata sekaligus mencoba berbagai kegiatan seru di sana.

Nah, buat kamu yang belum tahu, di mana saja wisata gurun pasir indonesia, jangan khawatir. Berikut ini ada informasi mengenai lokasi wisata gurun pasir yang bisa langsung kamu kunjungi untuk liburan.

1. Gumuk Pasir Parangkusumo

Menjadi salah satu wisata gurun pasir yang populer di Indonesia. Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo bisa ditemukan di alamat Jl. Pantai Parangkusumo Rt. 1 Grogol 10, Parangtritis, Kec. Kretek, Kabupaten Bantul. Berkunjung ke sini, kamu bisa bermain sandboarding dan melakukan seluncuran bebas di atas lembutnya pasir.

2. Gumuk Pasir Sumalu

Gumuk Pasir Sumalu berlokasi di Rantebua Sumalu, Rantebua, Kabupaten Toraja Utara. Berkunjung ke sini, kamu bisa temukan wisata gurun pasir dengan tekstur tanah yang padat. Jika tertarik bersantai sembari melepas penat, kamu bisa datang di sore hari untuk menikmati kecantikan langit senja.

3. Padang Pasir Oetune

Lokasi Padang Pasir Oetune ada di Tuafanu, Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan. Berkunjung ke sini, kamu bisa berfoto di padang pasir dengan latar belakang berupa laut biru yang cantik. Kondisi Padang Pasir Oetune masih terjaga dengan baik karena masih belum banyak dikunjungi.

4. Pasir Berbisik

Pasir Berbisik berada di timur kawah Gunung Bromo, Jawa tengah. Dikenal dengan nama Pasir Berbisik lantaran tempat ini pernah dijadikan sebagai salah satu latar belakang di film yang berjudul “Pasir Berbisik”. Kamu bisa menikmati kecantikan wisata alam yang mempesona sekaligus hunting foto di sini.

Dengan hamparan pasir yang luas dan indah, membuat liburanmu ke wisata gurun pasir di atas, semakin seru dan tak terlupakan. Siapkan kamera terbaik kalian untuk mengabadikan liburan kamu ya. Berlatar belakang gurun pasir yang eksotis, feed instagram kamu juga akan lebih menarik.

Foto oleh Taryn Elliott dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Tips Menjaga Privasi Kamu saat Menggunakan WhatsApp, Wajib Cek

Buat kamu yang ingin menjaga informasi dan juga melindungi privasi di WhatsApp, bisa coba nonaktifkan laporan dibaca, sembunyikan foto profil, dan lainnya

The Lawu Park, Ini Daya Tarik dan Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Lakukan Disana

Berkunjung ke The Lawu Park, kamu bisa cobain berbagai aktivitas seru sembari menikmati sajian pemandangan alam yang indah

Casing HP Tetap Awet dengan Tips yang Berikut Ini

Cara merawat casing HP yang tepat diperlukan buat kamu yang ingin casing milikmu awet dan tak perlu bolak balik beli yang baru

Alasan Kenapa TikTok Begitu Digemari, Kamu Salah Satu Penggunanya Bukan ?

Ada banyak alasan kenapa TikTok banyak digunakan seperti karena mudah digunakan hingga bisa membuat seseorang menjadi terkenal

Ingin Meminang Oppo F7? Ini Dia Harga dan Spefisikasi Lengkapnya

Lini produk terbaru dari Oppo, yaitu Oppo F7, telah resmi diluncurkan di Indonesia pada Selasa, 17 April 2018 kemarin. Ponsel yang dibuat dengan desain premium dan spesifikasi mewah ini memiliki bodi metal dengan kualitas kamera yang tak perlu diragukan lagi.