4. Pulau Mursala
Pulau Mursala merupakan salah satu lokasi favorit bagi banyak wisatawan. Berada di Pulau Mursala, kamu bisa menikmati keindahan pulau dengan air lautnya yang jernih serta pantai dengan pasir putihnya.
Pulau Mursala cocok buat kamu yang sedang ingin liburan ke Medan dengan nuansa pantai. Pulau Mursala sendiri bisa kamu temukan di Kecamatan Tapian Nauli, Tapanuli Tengah.
5. Bukit Indah Simarjarunjung
Bukit Indah Simarjarunjung menawarkan wisata dengan pemandangan yang indah sekaligus udara yang begitu sejuk. Bukit Simarjarunjung sendiri bisa kamu temukan di kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Selain menikmati pemandangan yang menakjubkan, kamu juga bisa melakukan kegiatan yang seru seperti halnya flying fox. Cocok buat kamu yang menggemari wisata yang seru sekaligus memicu adrenalin.
Yuk berwisata ke kota Medan, ada banyak wisata alam yang siap membuat liburan kamu terasa lebih seru dan berkesan. Selain menawarkan banyak wisata alam, Medan juga menawarkan banyak wisata seru lainnya yang bisa kamu coba kunjungi untuk menikmati masa liburan atau bahkan cuti.
Untuk melakukan wisata di Medan, kamu bisa melakukan travel dengan transportasi sendiri atau dengan menggunakan paket tur wisata. Dengan menggunakan jasa paket tur wisata, kamu juga tidak perlu lagi kebingungan mengenai transportasi hingga penginapannya. Tinggal pilih sendiri paket wisata sesuai dengan kebutuhanmu.