• Teknologi

Ini Komponen Penting pada Smartphone bagi Gamer yang Perlu Kamu Tahu

Aktivitas mobile gaming sekarang ini semakin banyak penggemarnya. Bukan tanpa alasan, melainkan karena bermain game bisa dijadikan sebagai kegiatan seru untuk mengisi waktu luang atau bahkan untuk penyegaran pikiran selagi stres dengan pekerjaan.

Namun, untuk bisa memainkan game dengan baik, dan minim gangguan kamu membutuhkan perangkat mobile dengan komponen mumpuni. Berikut ini adalah beberapa komponen yang kamu butuhkan jika ingin perangkat kamu semakin seru dan juga nyaman saat digunakan. 

1. Layar Dengan Resolusi Tinggi

Layar merupakan salah satu penunjang kenyamanan ketika kamu bermain game. Jika ingin lebih nyaman, ada baiknya jika kamu menggunakan layar ponsel dengan ukuran yang cukup luas. Semakin luas layarnya, maka semakin kentara juga tampilan game yang dimainkan.

2. Kapasitas RAM yang Cukup

Apa itu RAM ? RAM sendiri adalah Random Acces Memory yang merupakan salah satu komponen penting pada ponsel. Untuk permainan yang lebih seru, sebaiknya kamu menggunakan RAM yang memadai. Karena jika tidak, maka lag bisa saja terjadi dan mengganggu permainan game kamu.

3. Baterai Berkapasitas Besar

Baterai juga harus kamu perhatikan untuk permainan game yang lebih nyaman dan awet. Akan lebih baik jika kamu memiliki ponsel dengan kapasitas besar sekaligus ada fitur fast charging. Fitur fast charging adalah fitur yang berfungsi untuk melakukan pengisian daya secara cepat.

4. Chipset yang Mumpuni

Chipset adalah komponen yang terintegrasi dengan berbagai komponen yang lain seperti halnya graphical processing unit, pengontrol manajemen perangkat, processor, dan juga cellular modem. Dengan chipset yang mumpuni, kegiatan gaming juga akan lebih lancar dan nyaman.

5. Menggunakan Sistem Operasi yang Sesuai

Akan lebih baik jika kamu menggunakan sistem operasi yang stabil dan juga terbaru. Salah satu sistem operasi yang bisa digunakan adalah iOS. Hal ini tidak lepas dari sistem operasi iOS yang ada sistem pembaruan dan juga jarang terjadi crash. 

Jangan sampai kamu salah pilih ponsel gaming ya. Cek dulu spesifikasinya agar bisa mendapatkan ponsel dengan spesifikasi yang mumpuni untuk bermain game.

Foto oleh RODNAE Productions dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Jamur di Pakaian Bikin Penampilan Kurang Maksimal ? Hilangkan dengan Bahan Ini Yuk !

Jika menemukan jamur di pakaian sebaiknya tidak buru-buru membuang pakaianmu karena ada solusi mudah untuk mengatasinya

Rekomendasi Mobil untuk Taksi Online, Cari yang Irit Bahan Bakar Ya

Untuk menjadi seorang driver taksi online, sebaiknya kamu gunakan kendaraan yang layak serta irit bahan bakar

Cek Komponen Mobil yang Sering Rusak dan Ketahui Apa Penyebabnya

Mobil adalah kendaraan yang sangat fungsional karena bisa mengangkut lebih banyak orang daripada motor. Namun kamu harus tahu bahwa biaya perbaikan mobil...

Tips Merawat Celana Jeans Hitam Supaya Awet dan Warnanya Tidak Pudar

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat celana jeans hitam awet dan tidak mudah pudar seperti mencucinya dengan air dingin dan tanpa mesin

Jangan Sampai tertipu, Ini Dia Ciri Mobil Bekas Tabrakan yang Perlu Kamu Tahu

Membeli mobil bekas, sebaiknya cek dulu kondisi mobil secara menyeluruh karena ditakutkan mobil tersebut pernah menabrak dan mengurangi performanya