• Kuliner

5 Olahan Daging Kurban untuk Ide Memasak Hari Ini

Ingin dimasak apa daging kurban kali ini ? Jika masih bingung, maka tidak ada salahnya untuk mencari tahu berbagai referensi olahan daging kurban yang enak dan cocok untuk dinikmati bersama-sama dengan keluarga di rumah.

Nah, buat kamu yang sedang kebingungan ingin masak apa hari ini, kamu bisa langsung intip berbagai olahan daging kurban yang berikut ini :

1. Bakso

Kamu bisa menjadikan daging kurban yang melimpah untuk dibuat bakso. Jika berminat, tentu kamu bisa menggiling dulu dagingnya. Selanjutnya, bakso dari daging kurban bisa kamu olah sesuai dengan selera.

Apakah ingin diolah menjadi bakso goreng, dijadikan campuran ke dalam sup, atau bakan disajikan bersama dengan mie, tentukan sendiri sesuai selera.

2. Sate

Sate merupakan salah satu sajian yang banyak dipilih untuk melengkapi hari raya idul Adha. Sate sendiri bisa langsung dinikmati dengan cara dimakan begitu saja atau bisa juga disajikan dengan nasi hangat. Sebagai pelengkapnya, kamu bisa menyajikan sate bersamaan dengan sambal kacang atau pelengkap lain sesuai dengan selera.

3. Tongseng

Kamu juga bisa menggunakan bagian tulang belakang dan iga kambing untuk dibuat tongseng. Tongseng sendiri memiliki rasa yang enak dan cocok disajikan sebagai lauk istimewa saat mendapatkan daging kurban.

4. Rendang

Kamu juga bisa memasak rendang dengan memanfaatkan daging sapi yang didapatkan. Rendang sendiri bisa kamu masak dengan berbagai rempah-rempah serta santan. Rendang bisa dimasak sampai berwarna kehitaman dan dinikmati sebagai lauk bersamaan dengan nasi hangat.

5. Bistik

Kamu juga bisa membuat bistik dari daging sapi. Sebelum dimasak, kamu bisa potong-potong dulu daging sapinya dengan ukuran sesuai dengan selera. Kamu bisa menyajikan bistik sapi dengan berbagai sayuran seperti wortel, kacang panjang, kentang, tomat, dan lain sebagainya sebagai pelengkap.

Jadi bagaimana, sudah dapat ide untuk memasak kamu hari ini ? Selain berbagai jenis olahan di atas, kamu juga bisa mengolah daging kurban yang didapatkan untuk dibuat menjadi gulai, rawon, dan lain sebagainya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Ternyata Pilih BBM Buat Motormu Tak Boleh Sembarangan. Beginilah Cara Memilihnya!

Banyak yang belum tahu bahwa tidak semua bahan bakar bisa cocok digunakan untuk motor kesayanganmu. Penggunaan bahan bakar yang tidak tepat bisa...

Kebiasan yang Perlu Dihindari agar Performa AC Mobil Tidak Terganggu

Agar AC mobil bisa digunakan secara lebih awet dan tidak terganggu performanya, maka ada baiknya untuk menghindari kebiasaan pemicu kerusakannya

Pecinta Durian Merapat, Disini Lho Tempat Makan Durian Enak di Jakarta

Buat kamu para penggemar buah durian bisa banget kunjungi berbagai tempat makan buah durian yang enak di Jakarta

Wisata di Pulau Jawa dengan Cerita Mistis, Tapi Malah Banyak datang Karena Penasaran

Tempat yang indah, sejuk dengan panorama alam yang indah seringkali menarik untuk dikunjungi. Namun apa jadinya jika tempat wisata yang kita datangi...

Pantai Parangtritis: Pesona Pantai, Fasilitas, hingga Lokasi Wisatanya

Ingin jalan-jalan ke Pantai Parangtritis, pastikan untuk cek dulu lokasi pantai, pesona yang ditawarkan, hingga kelengkapan fasilitasnya