• Fashion

Bikin Gagal Paham, Ini Dia Fashion Item Nyeleneh yang Pernah Ada

Tampil bergaya dan modis merupakan impian bagi semua orang. Inilah kenapa, banyak yang berlomba-lomba menggunakan fashion item stylish untuk menunjang gaya sehari-hari mereka. Namun tahukah kamu, dari banyaknya fashion item yang ada, terdapat beberapa yang dianggap aneh atau nyeleneh ?

Berbagai fashion item aneh, bukannya membuat tampilan makin stylish, namun justru membuatmu geleng-geleng kepala saat melihatnya. Lalu apa saja sih fashion item aneh yang pernah di buat ? Cek langsung yuk melalui ulasan berikut! 

1. Jacquemus Mini Bag

Tas cantik yang satu ini memiliki ukuran mini yang bahkan tidak sampai satu telapak tangan. Jika digunakan, tas mini ini barangkali hanya muat koin atau bahkan kunci rumah yang ukurannya sama-sama kecil. Meski demikian, tas mini satu ini harganya mencapai jutaan rupiah lho.

2. Crystal Chair Bag

Ada juga crystal chair bag yang diproduksi oleh brand AREA. Tas satu ini memiliki bentuk menyerupai kursi lipat kecil. Dengan bentuknya yang unik tersebut, tas satu ini tidak dilengkapi dengan kantong apapun sehingga tak bisa digunakan untuk membawa barang. Meski demikian, harganya cukup menguras kantong.

3. MOTO Clear Plastic Straight Leg Jeans

Ada juga celana jeans tembus pandang yang siap bikin kamu tak habis pikir. Celana yang satu ini terbuat dari 100 persen poliuretan yang membuatnya tembus pandang. Jadi, saat menggunakannya maka kaki kamu juga akan terlihat. Meski aneh, namun celana satu ini tetap laris di pasaran lho !

4. T-shirt Shirt by Balenciaga

Baju ini dibuat dengan gabungan antara kaus lengan pendek dan juga kemeja lengan panjang. Produk satu ini bikin gagal paham karena seperti 2 kaus yang dijahit sembarangan. Meski bikin gagal paham, harga yang ditawarkan untuk produk yang satu ini cukup mahal, lho !

Dan masih banyak fashion item lainnya yang dianggap nyeleneh. Meski beberapa banjir kritikan, namun tak sedikit pula yang tetap laris di pasaran. Kira-kira kamu bakal percaya diri tidak menggunakan berbagai fashion item di atas ?

Foto oleh Lum3n dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

3 Benda Sumber Radiasi yang Tidak Kamu Sadari, Awas Bahayanya

Radiasi adalah energi yang bergerak dalam bentuk gelombang kecil seperti halnya sinar matahari yang menjadi salah satu sumber radiasi di sekitarmu. Radiasi...

Suka Dengerin Musik, Ini Aplikasi Streaming Musik Terbaik 2023 yang Bisa Kamu Coba

Ada banyak aplikasi streaming musik yang bisa kamu pilih untuk pengalaman mendengarkan musik yang lebih seru dan menyenangkan

Wajib Tahu, Ini Tips Bikin Kamu Lebih Percaya Diri dengan Trik Fashion Pilihan

Tampil percaya diri bisa dilakukan dengan banyak cara termasuk dengan memilih trik fashion penunjang yang tepat

Fakta Nasi Pecel Madiun, Pecel dengan Cita Rasa yang Khas

Pecel Madiun merupakan salah satu jenis pecel yang banyak digemari dan populer di Indonesia

Rekomendasi Angkringan di Malioboro yang Bikin Kangen, Nongkrong Yuk !

Buat kamu yang jalan-jalan ke Malioboro, tidak ada salahnya nongkrong di beberapa angkringan populer di sini