• Fashion

Warna Baju yang Pas Untuk Kulit Sawo Matang, Apa Saja?

Kulit yang cantik itu tidak harus putih. Jika kamu memiliki warna kulit sawo matang, maka kamu juga cantik dan indah. Nah, agar kamu bisa selalu tampil anggun dan enak dipandang, sudah menjadi tugasmu memilih warna baju yang tepat. Lalu apa saja warna yang bisa diterapkan untuk kulit sawo matang?

Warna Ungu Untuk Kamu yang Mau Tampil Feminim

Ada banyak sekali jenis warna ungu mulai dari violet hingga lilac. Nah, warna ini cocok juga untuk kulit sawo matang. Salah satunya adalah warna lilac yang akhir-akhir ini sedang naik daun. Dengan warna-warna ungu ini maka kamu bisa tampil feminim dan indah.

Warna Merah Marun untuk Tampilan yang Elegan

Warna merah marun memang sangat cocok untuk kulit sawo matang dan bisa menampilkan pesona yang seksi dan elegan. Kamu bisa menerapkan warna ini pada busana formalmu seperti halnya saat menghadiri pesta atau acara formal.

Warna Mustard yang Buat Kulitmu Lebih Terang

Mustard berbeda dengan warna kuning yang sering dihindari oleh pemilik kulit sawo matang. Dengan warna mustard maka bisa memberimu tampilan yang lebih segar dan ceria. Jadi kamu bisa mencoba memakai warna ini dan membuatmu tetap pede saat beraktivitas.

Warna Tangerine yang Nyentrik

Kamu tetap bisa tampil berani dengan pilihan warna tangerine yang nyentrik. Warna oranye ini bisa kamu padu padankan dengan warna putih sebagai paduan warna yang sempurna untuk kulit sawo matang. Kamu bisa gunakan outfit ini untuk agenda saat liburan dan saat berfoto agar tampilanmu lebih cerah dan bahagia.

Warna Burgundy untuk Busana yang Elegan

Jika kamu mencari baju untuk acara formal, maka tidak ada salahnya jika kamu menjatuhkan pilihan pada warna ini. Warna burgundy sendiri sangat cocok untuk pemilik warna kulit sawo matang. Kamu bisa terlihat elegan dan anggun dan tidak terlalu mencolok serta tetap kalem.

Selain warna-warna di atas, kamu juga bisa mencoba warna lain seperti emerald, fuchsia, hingga coral. Warna-warna ini bisa kamu terapkan saat memilih pakaian di segala acara. Pastikan juga kamu tetap pede dengan kulit sawo matangmu karena kulitmu yang sehat itu sangat indah dan menjadi idaman bagi banyak perempuan lainnya.

Foto oleh RODNAE Productions dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Tak Perlu Antri Lagi, Kamu Bisa Beli Tiket Bioskop Melalui Aplikasi dengan Mudah

Beli tiket bioskop kini lebih mudah dengan berbagai aplikasi yang siap membantumu untuk mendapatkan tiket film yang diinginkan

Daftar Sup Terbaik di Dunia Versi Taste Atlas, Rawon dapat Posisi Pertama

Bikin bangga, rawon menjadi sup terbaik di dunia versi Taste Atlas dan menduduki peringkat pertama, kalahkan ramen

Sambut Hari Kemerdekaan, Ini Inspirasi Outfit Merah Putih Keren buat Pria

Buat kamu para pria yang ingin tampil kece di hari kemerdekaan Indonesia, ada banyak mix and match outfit tema merah putih yang bisa ditiru, lho!

Trik Fashion Ini Bisa Sukses Bikin Kamu Terlihat Lebih Tinggi

Merasa kurang tinggi hingga tidak percaya diri? Kamu tidak perlu khawatir karena ada banyak sekali tips fashion yang bisa kamu ikuti. Ragam trik tersebut...

Anti Lapar Malam-malam, Cobain Yuk Kuliner Malam Solo Berikut Ini

Buat kamu yang begadang dan merasa lapar di malam hari bisa langsung cicipi kuliner malam Solo yang lezat dan bikin nagih