• Teknologi

Bagi yang Amatiran, Inilah Cara Upload Lagu MP3 ke SoundCloud dari HP Android

Pernahkah kamu kebingungan saat ingin mengupload MP3 ke dalam aplikasi musik SoundCloud? Rasa bingungmu barangkali muncul karena menu upload yang tidak bisa ditemukan dalam aplikasi.

Perlu kamu tahu jika aplikasi musik yang satu ini memang menonaktifkan fitur guna mengunggah MP3 untuk para pengguna ponsel. SoundCloud sendiri adalah salah satu jejaring sosial yang berbasis musik. Melalui aplikasi ini, kamu bisa berbagi musikmu ke seluruh dunia.

Namun, jika kamu tertarik untuk mengupload lagu ke SoundCloud melalui smartphone, kamu tidak perlu bingung lagi. Karena beberapa langkah yang berikut ini akan membantumu.

  • Langkah pertama adalah dengan mengunduh aplikasi jejaring sosial musik yang satu ini. Kamu bisa menemukannya di Google Play Store
  • Selanjutnya temukan menu register. Kamu bisa langsung login jika sudah memiliki akun. Namun jika belum, pastikan kamu lakukan pendaftaran terlebih dulu ya
  • Setelah masuk ke dalam aplikasi, kamu bisa menutup SoundCloudnya kembali. Selanjutnya buka aplikasi file manager kamu. Pastikan jika aplikasi file manager milikmu mendukung fitur untuk berbagi atau share ya.
  • Cari dan pilih lagu yang hendak diupload. Tekan dan tahan lagu yang kamu inginkan selama beberapa detik lalu klik tombol share alias bagikan
  • Akan muncul beberapa aplikasi yang bisa menerima sharing lagu milikmu. Kamu bisa segera memilih SoundCloud.
  • Jika sudah masuk ke dalam aplikasi yang dimaksud, kamu bisa mengklik ikon upload
  • Tunggu beberapa saat hingga proses penguploadtan selesai
  • Langkah terakhir, kamu bisa melakukan pengecekan apalah lagumu sudah masuk ke dalam daftar track atau belum. Jika belum, kamu bisa menutup aplikasinya dan tunggu beberapa menit untuk kemudian di buka kembali
  • Langkah upload lagu telah selesai dilakukan. Lagu yang kamu inginkan sudah ditambahkan ke dalam daftar musik

Sangat mudah bukan? Nah bagi kamu yang ingin membagikan musikmu kepada para pengguna SoundCloud yang lain, bisa banget gunakan cara-cara di atas ya. Semoga membantu dan selamat mencoba! ( Photo by Elena Buzmakova(borisova) from Pexels )

2 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Wisata Pantai Pilihan di Kota Gresik, Kunjungi Yuk !

Buat kamu yang juga penggemar wisata pantai maka Gresik bisa kamu jadikan sebagai tempat wisata selanjutnya untuk dikunjungi

Ciri-ciri WhatsApp Dibajak, Pengguna Wajib Tahu!

Mengetahui ciri-ciri akun WhatsApp dibajak membuatmu bisa bertindak secara cepat untuk mengamankan akunmu kembali

5 Daftar Bank Digital di Tanah Air, Mudah dan Praktis untuk Berbagai Transaksi

Sebelumnya kamu perlu tahu dulu bahwa bank digital adalah model bisnis dari bank yang menyediakan kegiatan usaha melalui saluran elektronik seperti halnya...

Kuliner Khas Jawa Timur yang Wajib Kamu Coba saat Berkunjung Kesana !

Ada banyak kuliner khas Jawa Timur yang bisa kamu coba dengan rasa lezat dan tentunya cocok untuk dijadikan sebagai pilihan ketika wisata kuliner

Tips Packing Praktis dan Anti Ribet Saat Liburan

Liburan adalah agenda yang menyenangkan. Untuk menjadikannya sempurna, maka pastikan saat packing tidak ada barang yang tertinggal. Tapi apa jadinya kalau barang yang harus dibawa banyak sedangkan bagasi atau koper yang ada terbatas?