Spion menjadi salah satu bagian mobil yang tak luput dari incaran maling. Ada beberapa alasan kenapa spion kendaraan roda 4 ini menjadi sasaran pencurian. Hal ini dikarenakan harga lumayan saat dijual dan mudah didapat. Pencurian spion bisa terjadi pada siapa saja, sehingga penting untuk cari tahu tips mencegah spion mobil dicuri.
Selain mencari tempat parkir yang aman, ada beberapa tips mencegah spion hilang lainnya yang bisa dilakukan. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut.
Jangan Lupa Lipat Spion Mobil
Meninggalkan mobil yang terparkir, kamu bisa lipat dulu kedua spion mobil milikmu. Kebiasaan melipat spion ke dalam bisa mempersulit aksi mereka. Pada beberapa mobil-mobil terbaru, spion mobil akan secara otomatis melipat begitu pintu mobil dikunci.
Cari Tempat Parkir yang Aman
Jangan asal parkir saat kamu bepergian. Melainkan, kamu bisa cari tempat pakir yang resmi dan dijaga oleh penyedia parkir. Hal ini tentu lebih aman dibandingkan saat kamu parkir secara sembarangan. Parkir di tempat yang aman, apalagi terjaga, menjadi salah satu cara meminimalisir pencurian spion atau hal yang tak diinginkan lainnya.
Gunakan Cover Mobil
Memasang cover mobil, bukan hanya berguna untuk menjaga cat mobil dari hujan serta panas, melainkan juga meminimalisir terjadinya pencurian. Adanya cover mobil membuat para pencuri kesulitan dan memperlambat mereka dalam melancarkan aksinya. Kamu juga bisa pasang CCTV di rumah untuk mengawasi jika ada tindakan yang mencurigakan.
Menggrafir Spion Sesuai Plat
Kamu juga bisa ikuti tips yang satu ini yakni dengan menggrafir kaca spion dengan plat nomor kendaraan. Dengan spion yang sudah digrafir, hal ini bisa membuat harga jual spion mobil menjadi turun atau bahkan tidak laku. Spion menjadi salah satu bagian dari mobil yang penting. Dengan adanya spion, pengemudi bisa melihat kendaraan, entah dari lajur kanan maupun kiri. Dengan fungsinya yang begitu penting, ada baiknya jika kamu tahu cara mencegah spion mobil hilang karena dicuri. Untuk tindak pencegahannya, kamu bisa ikuti beberapa cara di atas.
Foto Credit : Dreamstime