• Travel

Pantai Melawai, Suguhkan Panorama Sunset yang Cantik dan Menawan

Pantai Melawai berlokasi di Jl. Pelabuhan Semayang, Prapatan, Kec. Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, di Kalimantan Timur. Pantai yang satu ini menjadi salah satu pantai yang terkenal di Balikpapan. Disini, kamu bisa nikmati sunset hingga kulineran bersama dengan keluarga.

Sebelum kamu berwisata kesini, ada baiknya jika kamu cek dulu beberapa informasi mengenai Pantai Melawai. Kamu bisa cek disini mengenai daya tarik hingga tips kesana.

Daya Tarik Pantai Melawai

Meski tak bisa digunakan untuk berenang, namun Pantai Melawai menawarkan daya tarik lainnya untuk dinikmati. Disini, kamu bisa nikmati pemandangan alamnya yang menggoda. Ketika air lautnya surut, akan ada gundukan di tengah laut yang terlihat. Adapun gundukan tersebut dinamakan dengan Pulau Babi atau Pulau Tukung.

Buat kamu pecinta pemandangan sunset, kamu juga bisa nikmati sunset yang mempesona disini, lho! Berkunjung ke Pantai Melawai menjadi salah satu kegiatan saat liburan yang tak akan membosankan. Selain pemandanganya yang indah, kamu juga bisa menikmati aneka kuliner disana.

Buat kamu pecinta kuliner, keberadaan berbagai makanan serta minuman entah di kafe maupun pedagang makanan disana tentu menjadi saya tarik tersendiri.

Fasilitas Pantai Melawai

Di Pantai Melawai kamu bisa menemukan beberapa fasilitas yang telah tersedia. Ada area parkir, mushola, toilet, tempat sampah, dan lainnya. Keberadaan fasilitas yang tersedia membuat pengunjung semakin betah dan nyaman saat berkunjung kesini.

Tips ke Pantai Melawai

Tertarik berkunjung kesini? Adapun waktu kunjungan terbaik ke Pantai Melawai adalah saat sore dan juga malam hari. Bukan tanpa alasan, melainkan karena terdapat panorama sunset serta kelap-kelip lampu kapal yang membuat pemandangan disana semakin menawan.

Selagi berada disini, jangan lupa lengkapi perjalananmu dengan mencoba kulinernya, dimana salah satunya adalah pisang gapit. Selain itu, pastikan untuk menjaga kebersihan objek wisata dengan membuang sampah pada tempatnya.

Nah, itu tadi ulasan menganai Pantai Melawai yang berada di Balikpapan, mulai dari daya tarik, fasilitas, dan juga tipsnya. Adapun Pantai Melawai dibuka selama 24 jam. Kira-kira kapan mau kesini?

Foto Credit : yoesrilim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Bisa Berbahaya, Sebaiknya Jangan Simpan Barang Ini Di Mobil

Ada beberapa jenis barang yang sebaiknya tak kamu simpan di dalam mobil karena bisa memicu hal yang berbahaya dan merugikanmu

Resep Ayam Geprek Lezat dan Mudah, Bikin Nambah Terus!

Siapa nih para pecinta geprek? Nasi ayam geprek sendiri menjelma menjadi makanan favorit bagi semua kalangan. Hal ini tidak lepas dari rasanya yang nikmat...

Ingin Beli Mobil Baru ? Siapkan Daftar Pertanyaan Ini Dulu !

Agar tidak menyesal dan bisa mendapatkan mobil sesuai impian, pastikan kamu siapkan dulu berbagai daftar pertanyaan sebelum membeli mobil

Tips Buat Kamu yang Ingin Mengurangi Konsumsi Junk Food

Junk food merupakan jenis makanan yang sebaiknya kamu hindari karena tidak sehat dan bisa mendatangkan berbagai gangguan kesehatan

Bikin Berkendara Semakin Nyaman, Ini Aksesoris Interior Mobil yang Bisa Kamu Gunakan !

Agar kabin mobil bisa semakin nyaman saat digunakan, maka tidak ada salahnya buat kamu untuk menambahkan beberapa aksesoris di dalamnya