• Travel

Pantai Pacar Tulungagung, Pesonanya Siap Membius Wisatawan yang Datang 

Bingung cari tempat wisata yang seru di Tulungagung? Ada banyak tempat wisata keren yang bisa kamu datangi, lho! Jika kamu merupakan penikmat wisata pantai, maka salah satu wisata menarik yang bisa kamu datangi adalah pantai Pacar. Pantai ini memiliki suasana yang tenang dan pemandangan alam yang memanjakan mata.

Nah, buat kamu yang jalan-jalan ke Tulungagung jangan lewatkan pantai seru yang satu ini ya. Berikut ini merupakan informasi mengenai daya Tarik pantai hingga lokasi pantainya.

1.  Daya Tarik Pantai Pacar

Salah satu pemandangan yang unik di pantai Pacar adalah adanya air terjun mini yang berada di kawasan pantai. Ketinggian airnya hanya sekitar beberapa meter saja dan jernih, sehingga wisatawan bisa mandi di bawahnya. Tak hanya itu, pantai Pacar juga menawarkan pasir putih yang halus dan dengan garis pantai yang panjang.

2. Banyak Keseruan yang Bisa Dilakukan

Apa saja sih kegiatan seru yang bisa dilakukan disana? Tak hanya sekedar menikmati pemandangan alam pantainya yang cantik, kamu juga bisa lakukan banyak kegiatan seru lainnya. Kamu bisa bermain air dan pasir hingga menikmati keindahan sunset disana. Selain itu, jangan lupa lengkapi kunjunganmu kesini dengan berburu foto ya.

3. Bagaimana dengan Fasilitasnya

Penasaran dengan fasilitas di pantai Pacar? Tak perlu khawatir karena fasilitas yang tersedia cukup lengkap. Disini, kamu bisa temukan tempat parkir yang memadai, mushola, gazebo, hingga kamar mandi. Kamu juga tak perlu bingung untuk urusan perut saat jalan-jalan kesini, mengingat di kawasan objek wisata ini sudah ada warungnya.

4. Lokasi Pantai Pacar

Bagaimana menurutmu? Tertarik mengunjungi pantai Pacar sebagai salah satu lokasi wisata menarik di Tulungagung yang wajib dikunjungi. Jika tertarik, kamu bisa langsung arahkan kendaraanmu ke lokasi pantai Pacar yang berada di Desa Pucanglaban, Kec. Pucang Laban, Kab. Tulungagung, Jawa Timur. 

Jika ingin bermain air di pantai, pastikan untuk tidak lupa bawa pakaian ganti. Selain itu, buat kamu yang punya hobi mancing, kamu juga bisa memancing disini, lho! Jadi, bagaimana kapan mau berkunjung kesana?

Foto oleh brenoanp: https://www.pexels.com/id-id/foto/pantai-1133584/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Cara Aman Bermain Tik Tok Bagi Pemula

Siapa sih yang tidak kenal dengan yang namanya tik tok? Aplikasi yang satu ini merupakan salah satu jenis aplikasi yang telah banyak...

Beragam Mobil Listrik Karya Anak Bangsa

Mobil listrik menjadi salah satu harapan terutama di kota-kota besar untuk mengurangi polusi udara. Tidak heran jika era mobil listrik kini tengah...

Deretan Tempat Makan Rawon Enak di Jakarta, Mampir Yuk!

Di Jakarta, kamu bisa temukan tempat makan rawon dengan citarasa mantap dan tak perlu diragukan lagi kelezatannya

Kamu Bisa Bikin Sendiri Latte Art! Begini Caranya!

Pernah dengar latte art? Bagi penikmat kopi, latte art menjadi penggugah selera pada secangir kopi dengan karya seni yang unik. Bukan hanya unik, namun...

Deretan Wisata yang Semakin Populer Berkat TikTok, Sudah Berkunjung Belum ?

Cuplikan keseruan seseorang saat berwisata yang diunggah di Tiktok membuat beberapa wisata makin hits dan banyak dikunjungi