• Travel

Rekomendasi Penginapan di Sekitar Dataran Tinggi Dieng untuk Bermalam yang Nyaman

Dataran Tinggi Dieng menjadi salah satu lokasi wisata yang banyak dikunjungi. Bukan tanpa alasan, namun karena di sini, kamu bisa menikmati kecantikan pemandangan sekaligus alamnya yang menyejukkan. Alhasil, banyak pengunjung yang ingin berlama-lama menikmati suasana di sana selama beberapa hari.

Jika ingin berlama-lama di Dieng, maka kamu harus menemukan tempat untuk bermalam sekaligus meletakkan barang-barangmu. Tak perlu khawatir karena di sini, kamu bisa temukan banyak penginapan yang bisa dipilih sesuai dengan budget dan kebutuhan untuk bermalammu : 

1. Homestay Cahaya Sikunir

Alamatnya ada di Jalan Telaga Cebong, Sembungan, Kejajar, Kabupaten Wonosobo. Fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap seperti internet, dapur, air panas, hingga persewaan kendaraan. Menginap di Homestay Cahaya Sikunir, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan alam menawan saat menginap.

2. Homestay Dieng Cool

Homestay Dieng Cool terletak di Jalan Dieng, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara. Menginap di Homestay Dieng Cool tersedia fasilitas berupa koneksi internet, garasi, dapur, sampai dengan paket tur wisata. Suasana penginapannya menyenangkan karena udaranya yang sejuk dan dengan lokasi yang dekat dengan tempat wisata.

3. Aman Griyo Farmhouse

Aman Griyo Farmhouse berlokasi di Jalan Telaga Warna, Dieng Wetan, Kejajar, Kab. Wonosobo. Menginap di sini, kamu akan disuguhkan dengan fasilitas berupa tempat tidur nyaman, koneksi internet, serta sarapan. Berada di penginapan ini, kamu juga akan dibuat betah dengan pemandangan alamnya yang mempesona.

4. Tani Jiwo Hostel

Alamat penginapan Tani Jiwo Hostel ada di Jl. Raya Dieng No. 31, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara. Fasilitas yang ditawarkan antara lain adalah dapur, ruang komunal untuk berkumpul, serta kamar mandi bersama. Pilihan kamar yang tersedia juga cukup banyak dan bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhanmu.

Buat kamu yang jalan-jalan ke Dataran Tinggi Dieng, bisa bermalam di beberapa rekomendasi penginapan di atas. Kamu bisa cari penginapan terbaik buatmu untuk istirahat secara nyaman dan tenang. Dengan istirahat yang cukup, kamu juga bisa melanjutkan jalan-jalanmu dengan kondisi tubuh yang lebih segar keesokan harinya.

Foto oleh Castorly Stock dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Modis di Musim Hujan dengan Padu Padan Ala Korea Berikut Ini, Kece Semua

Ada banyak padu padan ala Korea yang membuat gaya kamu tetap hangat dan menarik saat digunakan di musim hujan

Maskapai Penerbangan Ini Ijinkan Pramugarinya Berhijab

Jika kamu mendengar kata pramugari maka akan identik tampilan yang anggun, cantik, rapi, tinggi dan bersih. Pramugari atau flight attendant sendiri merupakan...

Ini Ciri Mobil Bekas Yang Masih Bagus dan Layak Dibeli

Bagi yang ingin beli mobil namun budget terbatas, beli mobil bekas bisa jadi solusinya. Tidak semua mobil bekas itu jelek dan tidak bagus lho. Kalau pintar memilih, bisa jadi kita akan mendapatkan mobil yang masih bagus performa baik body maupun mesinnya.

Marak Terjadi, Begini Tips Atasi Modus Kejahatan Ban Mobil Kempes

Selalu waspada, modus kejahatan dengan pura-pura memberitahu pengemudi jika ban mobilnya kempes sudah banyak korbannya

Wisata Pantai Pilihan di Kota Gresik, Kunjungi Yuk !

Buat kamu yang juga penggemar wisata pantai maka Gresik bisa kamu jadikan sebagai tempat wisata selanjutnya untuk dikunjungi