• Otomotif

Hati-hati Bisa Celaka, Ini Tips Aman saat Berkendara di Sekitar Truk

Ada banyak jenis kendaraan yang bisa ditemukan di jalan raya. Salah satunya adalah truk berukuran besar. Jika kamu menemukan jenis truk yang satu ini saat berkendara, maka wajib untukmu untuk selalu berhati-hati. Apalagi, tidak sedikit kabar kecelakaan yang melibatkan truk saat berada di jalan raya.

Pengemudi truk yang besar memiliki area blind spot dimana ada area yang tidak terpantau oleh pandangan mata si pengemudi. Lalu bagaimana tips agar bisa aman saat berkendara dengan adanya truk besar di jalan raya ? Cek tips yang berikut ini. 

1. Menjaga Jarak

Tak hanya jenis truk besar saja, namun sebaiknya kamu menjaga jarak dengan pengendara yang lain. Menjaga jarak penting dilakukan untuk memberikan ruang pada truk serta mengantisipasi jika truk tersebut melakukan pengereman mendadak. Tanpa jaga jarak, risiko terjadinya kecelakaan beruntun juga akan lebih tinggi.

2. Perhatikan Kode dari Truk

Saat truk memberikan isyarat ingin berbelok, memutar arah, atau parkir, kamu bisa hentikan laju kendaraan terlebih dulu. Jika memang sekiranya sudah aman, baru kemudian kamu bisa melaju kembali. Hindari sikap tergesa-gesa dan tidak sabaran karena bisa saja merugikanmu.

3. Bunyikan Klakson untuk Memberikan Isyarat

Ingin menyalip truk yang berada di depanmu ? Jika iya, jangan langsung melakukannya tiba-tiba, melainkan berikan isyarat terlebih dulu. Caranya adalah dengan memberikan klakson atau lampu dim. Pastikan juga ada ruang yang cukup antara truk dan mobil didepannya. Jangan memaksakan masuk ke celahnya.

4. Perhatikan saat Truk Sedang Menanjak

Saat truk sedang menanjak, sebaiknya kamu tidak berada tepat di belakangnya. Hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi jika truk tidak kuat menanjak dan kehilangan tenaga.

5. Berada Tepat di Depan Truk

Truk besar dengan muatan tidak dapat berhenti mendadak. Jika berada di depan truk pas dan kamu berhenti secara tiba-tiba, maka benturan dari belakang bisa saja tak terelakkan.

Selain dengan memahami beberapa tips di atas, pastikan untuk selalu merawat mobil milikmu. Dalam hal ini kamu bisa lakukan servis secara rutin untuk menjaga mobil supaya tetap dalam kondisi prima. Alhasil, kamu juga akan lebih aman dan juga nyaman saat menggunakannya untuk berkendara.

Photo by Juliana Polizel: https://www.pexels.com/photo/white-truck-on-road-5668906/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Jangan Bilang sebagai Otaku Sejati Kalau Kamu Belum Plesiran Ke Tempat-Tempat Ini!

Kamu penyuka anime kelas berat? Teman-temanmu bisa memberikanmu julukan sebagai otaku sejati. Kalau memang demikian, mantapkan predikat ini dengan berkunjung ke tempat...

Tempat Makan Burger Enak di Surabaya, Citarasanya istimewa

Terdapat banyak tempat makan burger dengan citarasa enak di Surabaya, cocok dikunjungi buat kamu yang suka camilan popular satu ini

Ingin Kulineran ke Boyolali ? Jangan Lupa Berkunjung Kesini !

Ada banyak tempat makan di Boyolali yang siap membuat liburan kamu ke kota ini lebih seru dengan berbagai makanannya yang menggoda selera

Holder Ponsel Nempel di Kaca Mobil? Copot

Penggunaan holder ponsel di mobil dewasa ini semakin lumrah, tidak terbatas taksi online tetapi juga mobil pribadi .

Kena Getok Harga saat Makan ? Ikuti Tips Ini untuk Mengantisipasinya

Buat kamu yang takut kena getok harga saat membeli makanan, pastikan untuk cek harga dulu sebelum pesan makanan ya