• Otomotif

Terpaksa Buka Puasa di Mobil ? Ada Tipsnya Lho !

Berbuka puasa merupakan momen yang dinantikan ketika seseorang tengah menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan. Meski demikian, tak setiap orang bisa berbuka puasa di rumah karena terkadang ada urusan yang mengharuskannya berbuka puasa di mobil.

Berbuka puasa di mobil akan lebih aman dan nyaman jika kamu tahu tipsnya. Nah, buat kamu yang menjalankan puasa, namun harus berbuka di jalan, kamu bisa cek dulu tips berbuka puasa di mobil yang aman berikut ini : 

1. Membawa Bekal Makanan dan Minuman

Jangan sampai waktu berbuka puasa tiba dan kamu kesulitan membeli makanan saat berada di jalan. Sebagai solusinya, kamu bisa membawa sendiri bekal dari rumah. Pastikan bekal yang kamu bawa sehat dan mudah di makan seperti halnya kurma. Selain itu, bawa juga minuman ringan ya.

2. Siapkan Pengingat Waktu Berbuka

Saat berada di jalan, terkadang kita tidak bisa mendengarkan adzan. Inilah kenapa, disarankan untuk mempersiapkan pengingat waktu berbuka seperti halnya radio atau sumber informasi yang lainnya. Dengan adanya radio yang bisa menunjukkan waktu berbuka, kamu bisa lebih fokus dengan kondisi jalan yang dilewati.

3. Menepikan Mobil di Tempat Aman

Hindari berkendara sembari makan, karena hal ini tidak hanya berbahaya untuk diri sendiri, namun juga orang lain. Kamu bisa menepi di lokasi yang aman dan sekiranya tidak mengganggu pengguna jalan yang lain.

4. Bawa Perlengkapan Kebersihan

Beberapa perlengkapan kebersihan yang bisa dibawa adalah tisu basah hingga hand sanitizer. Jangan lupa juga untuk menyiapkan tempat sampah yang bisa kamu gunakan untuk membuang sampah setelah makan. Pastikan untuk membuang sampah sesampainya di rumah supaya mobil tetap bersih dan jauh dari bau.

Selain tips di atas, tips lainnya adalah untuk selalu waspada terutama di jam-jam buka puasa. Saat menjelang buka puasa, terkadang ada pengguna jalan yang nekat ngebut agar bisa segera sampai di rumah atau restoran. Inilah kenapa, penting untuk selalu berhati-hati selagi berada di jalan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Foto oleh cottonbro dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Cara dan Tips Aman Menggunakan Hp Saat Musim Hujan

Saat kamu harus beraktivitas di luar ruangan saat musim hujan, maka kamu harus cari cara melindungi Hp mu agar tetap aman. Pasalnya,...

7 Makanan Dari Durian Ini Bisa Bikin Kamu Ketagihan!

Tebet9 - Kuliner. Buah durian adalah jenis buah yang memiliki penggemar fanatik. Banyak orang yang rela mengeluarkan uang banyak untuk bisa menikmati sensasi makan...

Penasaran dengan Ponsel Lipat Pertama Oppo ? Ini Dia Spesifikasi dan Harga Oppo Find N

Oppo meluncurkan ponsel lipat pertamanya yang siap bersaing di pasar penjualan dengan dibekali 3 kamera dan spesifikasi unggulan lainnya

Ide Makanan Sehat untuk Bekal Travelling yang Praktis

Ada banyak jenis makanan sehat yang bisa kamu bawa untuk menemani perjalanan darat kamu ketika liburan

Suka Bikin Panik, Hp Bisa Mati dan Restart Sendiri, Apa Penyebabnya?

Smartphone atau Hp jaman sekarang semakin memudahkan semua pekerjaan kita. Bahkan Hp juga menjadi media hiburan yang banyak kita gunakan saat ini....