• Otomotif

Tips Antisipasi Kekurangan Saldo E-Toll untuk Perjalanan yang Lebih Lancar

Kekurangan saldo e-Toll bisa membuat perjalananmu terhambat. Kejadian seperti ini merupakan pengalaman tidak mengenakkan sehingga perlu diantisipasi agar tidak terjadi lagi. Daripada kerepotan saat berada di jalan toll, sebaiknya kamu ketahui cara mengantisipasi kekurangan e-Toll saat dalam perjalanan.

Nah, buat kamu yang sering menghabiskan waktu di jalan dengan melewati toll, tips mengantisipasi kekurangan e-Toll berikut ini bisa kamu simak. 

1. Cek Dulu Saldonya

Setiap ingin melakukan perjalanan, sebaiknya kamu cek dulu berada jumlah saldo yang kamu miliki. Pastikan jika jumlah saldo yang kamu sudah terisi dan juga mencukupi untuk perjalananan. Pengecekan saldo bisa dilakukan dengan menggunakan bantuan fitur NFC atau di tempat pengisian saldo seperti minimarket.

2. Melakukan Pengisian Saldo

Jika memang saldo dirasa tidak mencukupi, pastikan untuk melakukan pengisian saldo terlebih dulu. Tak perlu khawatir, karena pengisian e-toll bisa dilakukan di banyak tempat. Beberapa diantaranya adalah di minimarket, mesin ATM, dan lain sebagainya.

3. Cek Saldo Setelah Selesai Transaksi

Sudah jalan di tol dan melakukan tap di gateaway ? Saatnya mengecek display tolnya untuk mengetahui jumlah saldo yang  kamu miliki. Langkah pengecekan lainnya adalah dengan mengambil struk untuk mencari tahu informasinya secara lebih lengkap dan detail.

4. Top Up Di Rest Area

Rest area menjadi tempat yang seringkali dimanfaatkan untuk beristirahat atau mengisi perut saat lapar. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan pemberhentian di rest area untuk mengisi saldo e-Toll. Pengisian di rest area bisa dilakukan, apalagi jika perjalanan masih panjang, namun saldo e-Toll sudah tak mencukupi.

5. Menekan Tombol Bantuan

Di setiap gardu tersedia tombol bantuan. Jika saldomu tidak mencukupi, maka kamu bisa menekan tombol tersebut. Selanjutnya, petugas akan datang untuk membantu kesulitan yang sedang kamu alami.

Daripada kamu mengalami kesulitan dalam perjalanan ketika menggunakan e-toll, maka tak ada salahnya ikuti beberapa tips di atas. Karena jika saldo e-Toll kamu kurang, maka bukan hanya perjalananmu saat yang terhambat, namun hal ini juga bisa menimbulkan kemacetan banyak kendaraan di belakang.

Foto oleh Markus Spiske dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

6 Brand Fashion yang Paling Berpengaruh di Dunia

Brand fashion bukan hanya menyajikan kemewahan hingga diburu pecintanya dari seluruh dunia. Akan tetapi, brand-brand ini juga menawarkan kualitas dan keunikan desain hingga meluncurkan...

Jenis Ikat Pinggang untuk Wanita, Mana yang Kamu Punya ?

Ada banyak jenis ikat pinggang untuk wanita yang bisa membuat penampilan kamu menjadi lebih terlihat maksimal dan sempurna

Ide Outfit Bukber Kekinian, Bikin Kamu Makin Modis

Yuk bikin penampilanmu makin stylish dengan berbagai padu padan outfit untuk bukber yang kekinian dan kece

Kenali Kelebihan Sena Intercom Bagi Para Pengendara

Kamu pasti tahu betapa ribetnya ngobrol di atas motor bukan? Terkadang obrolan bisa saja tak nyambung akibat pihak lain yang kurang...

5 Makanan Indonesia Ini Sudah Mendunia

Indonesia dikenal bukan hanya karena seni dan budayanya saja ataupun karena ribuan pulaunya yang terbentang dari Sabang sampai Merauke. Makanan Indonesia sudah pula dikenal oleh dunia. Bahkan sempat menjadi jawara sebagai makanan paling enak sedunia. Apalagi kalau bukan rendang.