• Otomotif

Meninggalkan Anak di Dalam Mobil Bisa Berbahaya, Simak Alasannya

Bepergian bersama anak menjadi momen yang menyenangkan. Meski demikian, karena ada beberapa alasan, terkadang orang tua meninggalkan anaknya di dalam mobil dengan mesin dan AC yang masih menyala. Meski hanya sebentar saja, hal ini sebaiknya tidak dilakukan.

Meninggalkan anak di dalam mobil, bisa mengundang hal yang tidak diinginkan dan berakibat fatal. Berikut ini ada beberapa alasan atau hal yang buruk yang bisa saja terjadi jika nekat melakukannya. 

1. Anak Bisa Saja Bermain Fitur Mobil

Beberapa anak barangkali merasa penasaran dengan tombol ataupun tuas yang ada di mobil. Meski sudah diperingatkan untuk tidak menyentuh fitur yang ada, namun tidak jarang mereka mengabaikan perintah orang tuanya. Jika rasa penasaran dituruti, hal ini akan sangat berbahaya karena bisa saja mobil berjalan secara tidak sengaja.

2. Merasa Kepanasan hingga Dehidrasi

Dengan kaca dan pintu mobil yang tertutup, anak bisa saja merasa kepanasan hingga merasa dehidrasi. Belum lagi masalah lainnya seperti sulit bernapas karena berada di dalam ruang yang tertutup. Hal ini memicu kondisi yang lebih serius pada saat anak ditinggalkan terlalu lama di dalam mobil.

3. Keracunan Gas Buang Mobil

Biasanya, orang tua akan menyalakan AC supaya anak bisa lebih nyaman dan tidak gerah saat berada di dalam mobil. Padahal ini bisa memicu masalah baru lainnya yakni keracunan gas buang kendaraan Carbon Monoksida. Mereka yang terkena keracunan gas buang mobil bisa pingsan atau akibat yang lebih fatal.

4. Tindak Pencurian hingga Penculikan

Melihat anak kecil sendirian di dalam mobil, oknum yang tidak bertanggung jawab bisa saja melihatnya sebagai kesempatan. Hal ini bisa mengundang tindakan kriminal, bukan hanya dalam bentuk pencurian benda berharga dan mobil, namun juga tindakan penculikan pada si kecil.

Jangan sampai karena kecerobohan yang dilakukan, anak lantas menjadi korban. Hindari meninggalkan anak sendiri di dalam mobil, meski hanya dalam waktu sebentar saja. Mengingat anak-anak masih butuh pengawasan dari orang tua, maka tidak baik meninggalkan anak di mobil sembarangan.

Foto oleh JAGMEET SiNGH dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Selalu Waspada, Ini Dia Penyalahgunaan Media Sosial yang Sering Terjadi

Selalu waspada dalam menggunakan media sosial karena ada banyak penyalahgunaan seperti halnya berita hoax hingga perundungan

Tips Memilih Baju Bagi Wanita Gemuk

Memiliki tubuh gemuk, membuat beberapa wanita merasa kurang percaya diri saat menggunakan jenis baju tertentu. Banyak dari mereka yang mengeluh jika pemakaian beberapa jenis baju justru membuat badan terlihat semakin lebar.

Cari Tahu Yuk Jenis Handbag yang Sering Digunakan Wanita Apa Saja

Buat kamu yang hobi koleksi handbag maka tak ada salahnya ketahui jenis hand bag yang populer untuk digunakan

Deretan Aplikasi untuk Pantau Kemacetan saat Mudik Lebaran, Sudah Tahu ?

Mulai dari Google Maps hingga Waze, aplikasi tersebut bisa dimanfaatkan untuk memantau kemacetan guna perjalanan mudik yang lebih lancar

Bikin Emosi, Ini Dia Beberapa Penyebab Internet HP Kamu Lelet

Ada banyak hal yang menyebabkan koneksi internet menjadi lola alias lelet seperti cuaca atau faktor lain seperti ponsel yang tengah bermasalah