Tebet9.com

Unik dan Macho, Ini Fakta Honda CBI50X yang Cocok Menemani Touring Kamu !

Suka melakukan perjalanan jauh dengan sepeda motor ? Buat kamu yang suka touring, ada baiknya memilih motor yang mampu menunjang hobi kamu, salah satunya adalah CBI50X dari Honda. Motor yang satu ini digadang-gadang mampu menjawab kebutuhan mereka yang memiliki jiwa petualang. Penasaran ?

Nah, buat kamu yang penasaran dengan CBI50X dan berminat ingin mengadopsi salah satunya, tidak ada salahnya untuk simak beberapa ulasan yang berikut ini : 

1. Fitur yang Ditawarkan

CBI50X dibekali dengan full digital panel meter yang menampilkan berbagai informasi dengan layar yang besar. Beberapa informasi yang ditampilkan antara lain adalah penunjuk waktu, konsumsi bahan bakar instan, dan juga gear position.

CBI50X  juga dilengkapi dengan wind shield yang cukup tinggi. Dengan adanya fitur yang satu ini, efek tabrakan dengan angin pada pengendara juga bisa lebih dikurangi. Semua lampunya juga sudah LED modern, lho !

2.  Body dan Mesin Motor

CBI50X menonjolkan desain bernuansa touring dengan tampilan big bike. Menjadi salah satu pilihan motor untuk menjelajah, CB150X bisa dibilang lebih jangkung. Motor yang satu ini menggunakan rangka tipe diamond dengan bahan baja.

CB150X dilengkapi dengan kapasitas tangki bahan bakar yang cukup besar yaitu sampai dengan 12 liter. Motor satu ini juga dibekali dengan mesin 150cc DOHC berpendingin cairan.

Menggunakan motor dari Honda yang satu ini, kamu mendapatkan posisi berkendara yang nyaman saat menggunakan CB150X untuk mengaspal.

3. Pilihan Warna yang Ditawarkan 

Apa saja warna yang motor ini tawarkan ? Ada beberapa pilihan warna yang ditawarkan CBI50X seperti Volcano Matte Black, Glossy Redd & Matte Green. Warna apa yang kamu pilih ? Nah, buat kamu yang berminat bisa segera pesan di dealer Honda ya.

Dengan berbagai spesifikasi yang ditawarkan di atas, lantas berapa harga dari CBI50X ? Untuk bisa mengadopsi motor yang satu ini, kamu harus merogoh kocek sekitar 32 juta sampai dengan 35 jutaan. Bagaimana, tertarik menjadikan CBI50X sebagai teman untuk mengaspal ?

Exit mobile version