• Otomotif

Tips Berkendara dengan Motor saat Angin Bertiup Kencang, Selalu Waspada Ya !

Kondisi tidak terduga seperti munculnya angin kencang di jalan, membuat pengendara harus berhati-hati setiap saat. Angin kencang sendiri bisa membuat keseimbangan pengendara terganggu. Jika tidak berhari-hati, kondisi ini bisa saja menyebabkan hal yang berbahaya dan tidak diinginkan terjadi.

Kamu tentu tidak ingin sesuatu yang tidak diinginkan terjadi, bukan ? Untuk itu, penting tahu tips berkendara saat angin bertiup dengan kencangnya. Berikut ini ada tips berkendara yang aman dan barangkali bisa membantumu saat berada di jalan : 

1. Kurangi Kecepatan saat Berkendara

Jika angin bertiup dengan kencangnya, ada baiknya kamu memperlambat kecepatanmu. Tujuannya, agar kamu bisa lebih menjaga kendali dari kendaraan yang digunakan. 

Pengendara bisa segera berhenti dan menstabilkan kembali motornya saat keseimbangan diterpa oleh angin. Dengan demikian, kamu juga tidak akan membahayakan diri sendiri ataupun orang lain. Selain itu, pastikan untuk memegang erat batang kemudi supaya supaya posisinya tetap tegak.

2. Cari Tahu Arah Angin

Kenapa arah angin penting untuk diketahui ? Dengan mengetahui kemana arah angin, kamu juga akan bisa menentukan kemana kamu akan terhempas. Selain itu, pastikan juga untuk memperhatikan objek yang bergerak di sekitarmu. Karena bisa saja, bahaya tidak berasal dari diri sendiri, namun objek lain di sekitar.

3. Menghentikan Perjalanan Sampai Situasi Memungkinkan

Jika kondisi semakin tidak memungkinkan, sebaiknya kamu tidak nekat melanjutkan perjalanan. Ada baiknya jika kamu menghentikan laju kendaraan untuk mencari lokasi yang lebih aman.

Hal penting yang harus kamu lakukan sebelum berhenti adalah tidak menghentikan laju secara mendadak. Tidak lupa untuk melihat sekitar guna memastikan tidak ada kendaraan lain yang akan melintas. Nyalakan juga lampu sein sebagai tanda kamu hendak berhenti. Jika sudah kondusif, baru kemudian kamu bisa lanjutkan jalan.

Jika saat kamu berkendara muncul terpaan angin yang kencang, ada baiknya untuk mengikuti tips di atas. Selain itu, pastikan untuk tetap fokus dan mencari jalan keluar dengan tenang supaya terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

Foto oleh Mansoor dari Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Pilihan Warna Hijab agar Wajah Terlihat Lebih Tirus, Yuk Coba !

Buat kamu yang merasa pipi terlihat chubby dan bulat bisa coba pilihan warna hijab yang tepat untuk membuat wajahnya lebih terlihat tirus

Sekarang Jamannya Mobil Bisa Parkir Sendiri

Mengendarai mobil bukan hanya sekedar urusan jalan lurus, gas, rem, belok kiri maupun kanan. Justru yang jadi tantangan ketika berkendara dengan si roda empat...

Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi Realme 9 Pro dan 9 Pro Plus

Buat kamu yang bingung pilih antara Realme 9 Pro dengan 9 pro Plus sebaiknya ketahui dulu spesifikasi dan juga harga yang ditawarkan

Bercerita Tentang fashion, 5 Drama Korea ini Menarik Untuk Ditonton

Bagi yang menyukai fashion dan selalu update di bidang ini, maka tak ada salahnya mencari gaya fashion terbaikmu lewat drama Korea. Banyak...

Wajib Borong ! Daftar Oleh-Oleh Khas Bali Mulai dari Makanan hingga Kerajinan Tangan

Tak hanya makanan saja seperti pie susu juga kacang disco, namun kamu juga bisa beli berbagai kerajinan tangan untuk dijadikan oleh-oleh dari Bali