Tebet9.com

Kenapa Vespa tetap Eksis di Tahun 2018? Ternyata Ini Dia Alasannya!

TEBET9 – Motor vespa bukan hanya dibeli karena fungsinya untuk transportasi saja. Namun juga menjadi koleksi pencinta motor klasik dari Indonesia maupun dunia. Jenis motor ini memang sangat unik karena menjadi barang langka dan mahal dimana orang berlomba-lomba untuk memiliki motor yang harganya tidak murah ini.

Tentunya ada banyak alasan kenapa motor yang sudah ada sejak puluhan tahun lalu masih tetap eksis hingga tahun 2018. Simak beberapa alasan masuk akal ini hingga menjadikan vespa tetap menjadi favorit motor klasik yang dikoleksi.

  1. Dimulai dari vespa congo
    Saat ini, Indonesia adalah salah satu negara yang masih demam vespa, khususnya vespa antik. Trend ini dimulai sejak adanya vespa congo. Dari sejarahnya, vespa dulu diberikan sebagai penghargaan pemerintah Indoensia kepada pasukan penjaga perdamaian Indonesia yang bertugas di Congo. Makanya kita mengenal istilah vespa congo.
  2. Vespa banyak muncul di film terkenal
    Vespa klasik banyak muncul dalam film-film terkena dunia. Bentuknya yang klasik dan elegan banyak digandrungi oleh masyarakat dunia. Beberapa film yang membawa vespa kepada popularitasnya saat ini adalah: Dear Diary, Alfie, American Graffiti, dan masih banyak film lainnya.Salah satu yang paling terkenal ialah dipakai oleh Audrey Hepburn sang pencipta trend Hollywood. Trend ini dimulai pada tahun 1950 dimana film Sunday in August memakai vespa sebagai atribut shooting mereka. Baru setelahnya dalam film Roman Holiday, vespa semakin populer sebagai simbol status dan kelas sosial masyarakat saat itu hingga sekarang.
  3. Jadi barang koleksi selebritis dunia
    Vespa menjadi barang koleksi para pesohor dunia termasuk selebriti tingkat atas. Maka motor ini dianggap sebagai salah stau barang mewah dan berkelas pula. Dengan demikian, maka mindset dunia sudah dipengaruhi oleh trend ini hingga vespa menjadi barang berharga dan mahal harganya dibandingkan dengan motor lain yang eksis di dunia.
  4. Bentuknya unik
    Nama vespa diartikan sebagai lebah dalam bahasa Italia. Bentuknya pun unik, menyerupai lebah. Konon memang pembuatan body vespa ini terinspirasi dari lebah.Desainnya yang klasik menjadi keunikan tersendiri hingga dikoleksi sebagai barang berharga bernilai jual tinggi. Maka tak heran jika vespa klasik dari masa kemasa nilai jualnya makin tinggi.

    Bahkan bebrapa motor matic terbaru pun juga mengadopsi bentuk desain awal vespa. Desain tesrebut dimodifikasi lebih futuristik dan modern. Namun tetap belum bisa mengalahkan popularitas vespa di dunia.

  5. Memiliki komunitas yang besar di Indonesia bahkan dunia
    Di Indonesia sendiri sudah ada banyak komunitas  pecinta vespa. Dari tahun ke tahun jumlahnya terus bertambah. Pecinta vespa bukan hanya membelinya lantaran butuh tumpangan saja, namun juga atas kecintaan pada desain dan juga sensasi berkendaranya yang membuat orang terlihat lebih fashionable dan keren. Alhasil, vespa tetap hidup menjadi trend yang tak akan mati dan menjadi simbol keabadian dalam industri desain.

Itulah 5 keunikan yang dimiliki oleh motor klasik Vespa tersebut. Motor keluaran Eropa ini sudah mendunia bahkan menjadi icon fashion, gaya hidup , dan juga simbol kehidupan mewah pemiliknya. Jadi,  bagi yang hobi mengoleksi kendaraan bermotor, bisa menjadikan vespa sebagai barang koleksinya. Tenang saja, karena daya jualnya pun juga masih tinggi jadi tak akan rugi jika dijadikan sebagai koleksi dan investasi. (tebet9/foto:pixabay)

Exit mobile version