• Kuliner

Takjil Buka Puasa Berbahan Cokelat, Buka Puasa dengan yang Manis Yuk !

Menikmati makanan yang manis cocok dilakukan setelah berpuasa seharian. Ada banyak bahan makanan yang bisa kamu buat untuk membuat menu berbuka puasa yang enak dan manis, dimana salah satunya adalah cokelat. Olahan cokelat ada banyak jenisnya dan bisa kamu buat sesuai dengan selera.

Tak perlu khawatir, karena aneka makanan dari cokelat bisa kamu buat dengan berbagai bahan yang mudah ditemukan. Nah, buat kamu yang sedang cari inspirasi untuk membuat menu berbuka puasa dari bahan cokelat, bisa intip daftarnya di sini : 

1. Crepes Cokelat

Menjadi salah satu jajanan yang banyak disukai karena rasanya yang manis. Kulit crepes yang ringan dipadu dengan cokelat leleh di dalamnya siap membuatmu tak cukup hanya makan sekali saja. Untuk pelengkapnya, kamu bisa tambahkan potongan pisang atau stroberi di dalamnya sebagai tambahan gizi.

2. Milkshake Cokelat

Butuh yang segar-segar saat berbuka puasa ? Yuk buat minuman segar yang satu ini. Milkshake coklat siap membantumu untuk menghilangkan dahaga setelah kamu berpuasa seharian. Jangan lupa tambahkan bongkahan es batu agar minuman ini makin segar ya.

3. Puding Cokelat

Lembutnya puding dipadu dengan manisnya cokelat, siap membuat acara berbuka puasamu dengan keluarga semakin istimewa. Sensasi kenyal dari puding juga siap memanjakanmu pada gigitan pertama. Dinginkan dulu puding cokelatnya sebelum waktu berbuka datang ya.

4. Cake Coklat

Buat kamu yang suka membuat cake di rumah, bisa coba buat dari bahan campuran cokelat. Menu yang satu ini bisa kamu jadikan sebagai makanan pendamping. Cake sendiri bisa kamu buat dengan ukuran yang kecil ataupun besar sesuai dengan jumlah keluarga di rumah. Jangan lupa tambahkan toping untuk menambah kelezatannya.

5. Souffle Cokelat

Pernah merasakan kelezatan souffle cokelat ? Menu pendamping berbuka puasa yang satu ini memiliki kombinasi rasa manis, gurih, dan juga pahit. Agar lebih menggoda untuk disantap, kamu bisa membuat sajian yang satu ini menjadi lumer di dalamnya.

Dari berbagai makanan berbahan cokelat di atas, mana yang paling membuatmu ngiler ? Tak perlu khawatir buat kamu yang pertama kali membuat berbagai menu di atas, karena kini ada banyak resep yang ditemukan melalui youtube, media sosial, dan lain sebagainya.

Foto olehĀ Vie StudioĀ dariĀ Pexels

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Berburu Camilan Unik dan Enak di Instagram

Bagi yang sering main medsos, khususnya instagram, pasti sering ya menemui menu camilan yang menarik di sana. BukanĀ  hanya packagingnya atau visualnya saja yang unik dan menarik, namun rasanya juga pastinya akan membuat nagih.

Ide Camilan Kekinian dari Tempe, Sudah Pernah Coba Buat ?

Ada banyak kreasi olahan tempe kekinian yang bisa kamu buat sendiri saat berada di rumah untuk camilan keluarga yang enak dan mudah dibuat

Inilah 4 Destinasi Wisata Paling Menyeramkan di Dunia

Liburan demi melihat hal yang indah sudah mainstream dan biasa. Namun apa jadinya ya jika liburan justru memberikan nuansa horor nan menyeramkan? Ternyata, di dunia ini ada banyak sekali destinasi wisata yang menyeramkan. Ada cerita dan tragedi dibalik setiap tempat tersebut.

Artis Indonesia Juga Bisa Jualan, Ini Merk Pakaian Yang Mereka Dagangkan

Industri dunia hiburan Indonesia yang labil saat ini sepertinya menyadarkan banyak artis untuk lebih membuka wacana untuk berdagang. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya...

Pilihan Menu Sarapan yang Mudah Dibuat dan Praktis untuk Anak Kos

Buat kamu yang sedang jauh dari rumah karena menempuh pendidikan atau pekerjaan bisa coba menu sarapan mudah dibuat sendiri ala anak kos