• Fashion

Aksesoris Nonton Konser yang Wajib Dipakai, Sudah Punya yang Mana?

Menonton konser, merupakan salah satu kegiatan seru yang seringkali dinanti-nantikan terutama buat kamu yang doyan musik. Jika band favoritmu menggelar konser dan kamu ingin nonton, sebaiknya pakai outfit yang stylish, namun tetap nyaman digunakan. Selain itu, lengkapi juga penampilanmu dengan aksesoris yang cocok untuk nonton konser.

Ada beberapa aksesoris yang sebaiknya tak kamu lewatkan dibawa saat nonton konser. Berikut ini adalah beberapa aksesoris yang dimaksud, kira-kira sudah punya yang mana?

1. Pakai Topi

Konser yang ingin kamu datangi lokasinya di outdoor? Maka jangan sampai lupa bawa aksesoris yang satu ini ya. Penggunaan topi bisa membantu melindungi bagian kepala dari sengatan matahari. Untuk perlindungan yang lebih baik, kamu bisa pilih jenis topi yang punya tepi melebar agar wajah lebih terlindungi dari sinar matahari.

2. Gunakan Sepatu yang Nyaman

Penggunaan sepatu yang nyaman sangatlah penting. Apalagi, saat nonton konser kita seringkali harus berdiri lama hingga berjingkrakan mengikuti alunan musik. Jangan memaksakan diri untuk pakai sepatu keren namun malah menyiksa kaki. Salah satu jenis sepatu yang bisa kamu gunakan adalah sepatu sneakers yang nyaman.

3. Jangan Lupa Kacamata Hitam

Penggunaan kacamata sendiri punya banyak manfaat terutama untuk nonton konser di outdoor saat siang hari. Memakai kacamata yang tepat, bukan hanya membuat penampilanmu tampak keren, namun juga tidak silau. Kamu bisa pilih kacamata hitam dengan lensa polarized guna melindungi mata dari radiasi sinar matahari.

4. Bawa juga Jas Hujan

Kamu juga sebaiknya siapkan jas hujan untuk jaga-jaga jika sewaktu-waktu hujan turun, apalagi jika kamu nonton konser di luar ruangan. Jangan sampai penampilanmu yang sudah stylish menjadi berantakan karena terkena air hujan. Inilah kenapa membawa jas hujan saat nonton konser sebaiknya tak dilewatkan.

Mau nonton konser band favorit? Saat nonton konser idola, tentu kamu ingin terlihat maksimal, bukan? Sayangnya, masih banyak yang bingung mengenai jenis aksesoris yang sebaiknya dibawa saat nonton konser. Jika memang demikian, maka ulasan di atas barangkali cocok buatmu.

Foto oleh Luis Quintero: https://www.pexels.com/id-id/foto/foto-pria-memakai-quicksilver-cap-2146723/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Wajib Tahu, Ini Pilihan Warna Baju yang Tidak Membuatmu Cepat Gerah

Ada beberapa pilihan warna baju yang sebaiknya kamu gunakan jika ingin tetap nyaman dan jauh dari kesan gerah saat digunakan berkegiatan

Tiga Kota Ini Punya Variasi Kuliner Terbanyak Lho, Kunjungi Yuk!

Kota Paris yang Romantis Paris menjadi salah satu kota yang diimpikan oleh banyak orang. Kota yang satu ini dianggap sebagai...

Cara Penampilan Sederhana Anti Norak yang Tetap Keren

Membuat penampilan lebih berkelas memang gampang-gampang susah. Namun, asal kamu tahu triknya, maka penampilanmu bisa lebih berkelas dan pastinya nampak lebih lebih menawan. Terutama...

Marak Terjadi, Begini Tips Atasi Modus Kejahatan Ban Mobil Kempes

Selalu waspada, modus kejahatan dengan pura-pura memberitahu pengemudi jika ban mobilnya kempes sudah banyak korbannya

Deretan Wisata Seru di Wonogiri, Mampir Yuk !

Buat kamu yang saat ini berada di Wonogiri dan sekitarnya bisa kunjungi wisata Wonogiri mulai dari bukit Cumbri hingga pantai Nampunya yang indah